UJIAN SUMATIF SEMESTER GENAP
Pelaksanaan Ujian Sumatif Semester Genap SMK Swasta Kristen BNKP Gunungsitoli Berjalan Sukses
SMK Swasta Kristen BNKP Gunungsitoli sukses melaksanakan kegiatan Ujian Sumatif Semester Genap Tahun Pelajaran 2024/2025. Ujian ini berlangsung mulai tanggal 02 Juni hingga 10 Juni 2025 dan dilaksanakan secara Computer Based Test (CBT) dan Android Based Test.
Pelaksanaan ujian berbasis digital ini merupakan wujud nyata komitmen sekolah dalam memanfaatkan teknologi informasi dalam dunia pendidikan, sekaligus memberikan pengalaman ujian berbasis komputer dan Android kepada para peserta didik.
Dalam pelaksanaannya, kegiatan ini melibatkan kerja sama antara Kurikulum SMK Swasta Kristen BNKP Gunungsitoli dan Team Divisi ICT, yang sejak awal telah merancang serta mempersiapkan seluruh kebutuhan teknis dan administrasi ujian. Mulai dari penyusunan soal, jadwal pelaksanaan, hingga pengawasan ujian berjalan dengan baik berkat koordinasi yang solid antar tim.
Kegiatan ujian ini juga mendapatkan dukungan penuh dari Kepala SMK Swasta Kristen BNKP Gunungsitoli, Dra. Riama Hia, serta seluruh Bapak dan Ibu Guru. Kehadiran dan keterlibatan aktif seluruh elemen sekolah menjadi kunci sukses terlaksananya ujian ini dengan tertib, aman, dan lancar.
Selama pelaksanaan ujian, peserta didik mengikuti ujian menggunakan perangkat komputer di laboratorium sekolah maupun Android masing-masing di ruang ujian yang telah disediakan. Setiap mata pelajaran diujikan sesuai jadwal, dan seluruh peserta didik menunjukkan antusiasme serta kesiapan yang baik.
Melalui kegiatan ini, diharapkan hasil ujian dapat menjadi gambaran objektif terhadap kemampuan peserta didik selama satu semester, sekaligus menjadi bahan evaluasi dalam peningkatan mutu pembelajaran di SMK Swasta Kristen BNKP Gunungsitoli.
SMK Swasta Kristen BNKP Gunungsitoli terus berkomitmen untuk berinovasi dan memberikan layanan pendidikan terbaik, seiring dengan perkembangan teknologi dan kebutuhan pendidikan modern saat ini.